Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 Kali Juara di ASAAM, Tim TNI AD Dapat Rekor Muri

Di ajang Australian Army of Skill Arms at Meeting (ASAAM) 2017 yang diselenggarakan Angkatan Darat Australia, kontingan TNI AD keluar sebagai juara umum.
Prajurit TNI AD menyanyikan yel-yel kebanggaan satuan./Antara-Kornelis Kaha
Prajurit TNI AD menyanyikan yel-yel kebanggaan satuan./Antara-Kornelis Kaha

Kabar24.com, JAKARTA - Di ajang Australian Army of Skill Arms at Meeting (ASAAM) 2017 yang diselenggarakan Angkatan Darat Australia, kontingan TNI AD keluar sebagai juara umumnya. Atas prestasinya tersebut, Tim Penembak ASAAM TNI AD masuk rekor Museum Rekor Indonesia (MURI).

Berlangsung pada 5 hingga 26 Mei lalu di Puckapunyal Military Range, Victoria, Australia, tim TNI AD bertarung dengan sejumlah peserta dari negara-negara lain. Negara-negara tersebut yaitu Australia, Jepang, Uni Emirat Arab, Anzac, Philipina, US Army, Inggris, Canada, Malaysia, Thailand, US Marines, Korea, Singapura, New Zealand, Kamboja, Timor Leste, Tonga, PNG dan Perancis.

Kontingen TNI AD berjumlah 14 orang, empat official dansepuluh petembak pada AASAM 2017 ini dipimpin oleh Letnan Kolonel Inf Josep T. Sidabutar yang sehari-hari menjabat Kepala Staf Brigif Para Raider 17 Kostrad. Hasil akhir lomba ini, TNI AD memboyong 28 medali emas, enam perak, dan lima perunggu dari total 68 medali emas yang dilombakan. Dengan demikian TNI AD kembali menorehkan prestasi gemilang di pentas Internasional dengan menjadi Juara Umum.

Menariknya, dalam lomba tembak bergengsi antar-angkatan darat dari 20 negara ini, tim TNI AD keluar sebagai juara umum untuk ke-10 kalinya secara berturut-turut sejak 2008. Berkat capaian tersebut Tim Petembak ASAAM TNI AD mendapat ganjaran penghargaan dari Museum Rekor Indonesia ( MURI ) atas penghargaan Juara Umum ASSAM 10 kali Berturut-turut.

Dalam keterangan tertulis yang diterima, Sabtu (17/6/2017), dengan didampingi Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad Mayjen TNI Ainurrahman Tim Tembak ASAAM TNI AD menerima Piagam Rekor MURI dari Jaya Suprana di Balairung Jaya Suprana Institute, Mall Of Indonesia, Jakarta.

Acara yang dikemas dengan buka puasa bersama tersebut turut dihadiri Waasops Kasad Brigjen TNI Untung Budiharto, tamu kehormatan Lembaga Pencatat Rekor dari Singapura, Malaysia, Filipina,Vietnam, Thailand, serta para penasehat kehormatan Museum Rekor Dunia-Indonesia dan keluarga Besar Jenderal Besar A.H Nasution.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dika Irawan

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper